Mengatasi Error Not Found di WordPress

Sahabat Pintar, di kolom tutorial IT kali ini saya akan berbagi pengalaman saya saat memindahkan web salah satu klien dari server satu ke server lain. Setelah mengupload web melalui CPanel ataupun FTP, serta mengimport database web yg lama, hal lain yang saya lakukan adalah mengatur konfigurasi wp-config.php untuk nama dan username database.

Nah, seharusnya setelah kita melakukan semua hal itu, web kita akan berjalan lancar. Namun, ternyata web hanya tampil di halaman home, sedang utk halaman lain, seperti menu-menu lain atau artikel/post tidak tampil, atau terdapat pesan:

Not Found
The requested URL /my-category/my-page was not found on this server.
Additionally, a 404 Not Found error was encountered while trying to use an ErrorDocument to handle the request.

Nah, jika terjadi seperti itu jangan panik. Sebenarnya masalahnya ada di file .htaccess. File ini tersembunyi/hidden, jadi untuk menampilkannya di FIle Manager harus dengan show hidden files.

Setelah itu, ubah permission .htaccess tsb menjadi 666. secara default, setingannya adalah 644.

Kemudian, masuk ke wp-admin dari web Anda, misal: http://www.webanda.com/wp-admin, masukkan username dan password.

Masuk ke bagian Setting > Permalink. Coba pilih kembali setingan permalink Anda, lalu klik save.

Cek di halaman depan web Anda apakah semua menu dan halaman telah tampil tanpa error.

Jika sudah benar, kembalikan permission .htaccess tsb menjadi 644 seperti semula.

Tutorial ini diambil dari squidoo

Mudah bukan? Jika belum berhasil juga, Anda bisa mencoba langkah kedua dari web adikcilak ini:

01. Jika dalam hosting anda file .htaccess belum ada, simpan kode dibawah ini ke dalam file .htaccess dalam direktori /home/user_anda/public_html/[Wordpress]/wp-admin/.htaccess

<IfModule mod_security.c>
SecFilterInheritance Off
</IfModule>

02.  Juga simpan kode dibawah ini dalam file .htaccess dalam direktori /home/user_anda/public_html/[Wordpress]/.htaccess

# BEGIN WordPress
<IfModule mod_rewrite.c>
RewriteEngine On
RewriteBase /
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-f
RewriteCond %{REQUEST_FILENAME} !-d
RewriteRule . /index.php [L]
</IfModule>
# END WordPress

03.  Jika sudah, Refresh kembali link yang error tadi

Selamat mencoba!

Jika Anda ingin memasarkan usaha Anda via web atau ingin mengambil kursus pembuatan web, segera hubungi:

Rumah Pintar Kembar

  • Pengajar yang ramah dan berpengalaman
  • Sertifikat berizin resmi Dinas Pendidikan
  • Waktu yang fleksibel
  • Training kit lengkap: modul, handout, notes

Jl. Solo-Yogya km.30 Jombor Ceper Klaten
(0272) 3154777