Liputan Workshop Kreasi Animasi dalam UMKM & Ramadhan Expo Klaten

Aula Masjid Raya Klaten pada hari Kamis, 19 Juli 2012 siang tampak terlihat ramai oleh para remaja Klaten. Lebih dari 50 orang peserta bersiap diri mengikuti Workshop Kreasi Animasi GRATIS yang diadakan oleh Lembaga Kursus dan Pelatihan KEMBAR bekerjasama dengan Fast Indonesia. Workshop ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan UMKM&Ramadhan Expo yang diadakan dalam rangka Ulang tahun Klaten ke-208.

workshop animasi di UMKM RAMADHAN EXPO Klaten - LKP KEMBAR

Dalam workshop itu, banyak para peserta yang membawa laptop. Workshop yang diikuti oleh mayoritas murid SMA dan SMK di Klaten itu dipandu oleh Tina Yuliani, owner dari LKP KEMBAR. Workshop itu dimulai dengan presentasi pembukaan oleh trainer. Dilanjutkan dengan demo hasil karya oleh para juara Lomba Keterampilan Siswa (LKS) tingkat Kab Klaten.

Ayu Parameswara (Juara 1 LKS bidang GRAFIS) sharing tentang karya layout majalahnya

Di bidang grafis, diwakili oleh murid SMK 1 Klaten, Ayu Parameswara selaku juara 1 LKS Grafis yang memaparkan hasil karya desain layout majalah yang ia buat menggunakan Adobe in Design. Di bidang web, diwakili oleh murid SMK 1 Klaten,Rika selaku juara 2 LKS Web yang memaparkan hasil karya web desain yang ia buat menggunakan Dreamweaver, PHP, HTML, dan Flash. Sedangkan di bidang animasi, diwakili oleh murid SMK Muh 2 Klaten, Riana selaku juara 1 LKS Animasi yang memaparkan hasil karya animasi yang ia buat menggunakan Flash. Hasil karya yang mereka tampilkan sungguh menarik. Hal ini menunjukkan bahwa anak-anak Klaten memang kreatif dan inovatif.

Trainer mewawancarai peserta workshop animasi

Workshop dilanjutkan dengan materi Kreasi Animasi serta pengenalan workspace Flash. Workshop disampaikan dalam bentuk dialog interaktif dengan para peserta sehingga tampak menarik dengan adanya partisipasi aktif peserta. Dilanjutkan dengan praktek membuat animasi motion tween, shape tween, animasi gambar, huruf, animasi zoom in zoom out,dsb. Tak ketinggalan peserta diberi kesempatan untuk mencoba membuat langsung animasinya di laptop masing-masing.

Bagi Sahabat Pintar yang ingin belajar animasi, desain grafis, pemrograman, ms office dan topik seru IT menarik lainnya, segera datang ke LKP KEMBAR:

JL. Solo-Yogya km.30 Jombor Ceper Klaten
Telp (0272) 3154 777
www.rumahpintar-kembar.com

5 KEUNGGULAN LKP KEMBAR:

  1. Pengajar yang ramah dan berpengalaman
  2. Harga terjangkau dan bisa dicicil
  3. Waktu yang fleksibel
  4. Sertifikat berizin resmi Dinas Pendidikan dan Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Izin Dinas Pendidikan nomor 602/LKP/11.2012, dan Izin Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor: 563/2424.A/14.)
  5. Dijamin BISA!!! Untuk semua umur dan kalangan.

Jangan lupa, besok Minggu masih ada WORKSHOP ITPRENEUR – UKM GO ONLINE!

Minggu, 22 JULI 2012

Pukul 13.00-selesai

Pembicara Bambang Santoso, S.T. (owner klatenonline.com, klaten.info, dan seorang ITPRENEUR handal)

Di Aula Masjid Raya Klaten – UMKM & Ramadhan Expo Klaten

Biaya Rp0,- (GRATIS)

Workshop ini GRATIS dan terbuka untuk SEMUA UMUR dan KALANGAN

Apalagi bagi mereka yang mau mengembangkan usahanya

Saatnya UKM di Klaten Go ONLINE! Luaskan pemasaran Anda!

Bagi peserta workshop yang beruntung, berhak mendapatkan voucher dan souvenir senilai Rp 75.000,-.

Pendaftaran dapat dilakukan melalui (pilih satu):

  1. SMS ke nomor 02723154777 dengan format UKMGO_NAMA_ALAMAT_USIA
  2. Datang ke LKP KEMBAR, Jl. Solo-Yogya km.30 Jombor Ceper Klaten
  3. Datang ke Pos Panitia UMKM&Ramadhan EXPO di Aula Masjid Raya Klaten

Ayooo! Segera daftarkan diri Anda! GRATISSSS! lhoo

Workshop ITPRENEUR – UKM GO ONLINE! ini merupakan kerjasama KLATEN ONLINE , LKP KEMBAR Klaten , dan FAST Indonesia dalam rangka HUT KLATEN ke 208