walt disney

Rahasia kehidupan dari Walt Disney

Seorang anak lelaki kecil berusia 8 tahun menghampiri seorang tua yang dikenal sangat bijaksana. Anak kecil tersebut menatap mata orang tua tersebut dan bertanya, “Aku tahu bahwa engkau orang yang sangat bijaksana, aku ingin mengetahui tentang rahasia kehidupan.”

walt disney

Orang tua itu menatap si anak kecil dan menjawab, “Aku banyak berfikir mengenai hal itu di dalam hidupku dan rahasia kehidupan dapat diringkas menjadi empat kata.” Pertama adalah berpikir. Berpikir tentang nilai-nilai  yang kau harapkan di dalam hidupmu.

Kedua adalah percaya. Percaya kepada dirimu berdasarkan pemikiran yang kau lakukan tentang nilai-nilai yang akan hidup dalam hidupmu.

Ketiga adalah bermimpi. Bermimpi tentang hal-hal yang mungkin berdasarkan hal-hal yang kau percayai dalam hidupmu dan nilai-nilai yang akan hidup dalam hidupmu.

Keempat adalah berani. Berani untuk bertindak dan mewujudkan impianmu menjadi kenyataan berdasarkan hal-hal yang  kau percayai dalam dirimu dan nilai-nilai hidupmu.

Berdasarkan keempat hal di atas, Walt Disney menjawab rahasia kehidupan kepada anak kecil tersebut, yaitu “Berpikir, Percaya, Bermimpi, dan Berani”.

Diambil dari buku The Power of Bisa karya Johanes Ariffin Wijaya

Nah, bagi Sahabat Pintar yang ingin membaca buku tsb, langsung datang ya ke Taman Bacaan Rumah Pintar Kembar di Jl. Solo-Yogya km.30 Jombor Ceper Klaten (sebelah hotel Victoria, depan masjid hijau NU Jombor). Kami buka setiap hari mulai pukul 08.00. Baca di tempat GRATISSS sepuasnya. GRATISSS biaya pendaftaran menjadi anggota taman bacaan. Hubungi (0272) 3154 777.