
KLa’P (KLaten PHOTOgrafer) bekerjasama dengan Klaten Expo#1 Pameran Terbesar dan Terlengkap, mempersembahkan Pameran Foto bertajuk “Geliat Perekonomian Rakyat Klaten” dari tanggal 16 Maret 2013 sampai dengan tanggal 21 maret 2013 di GOR GELARSENA Klaten, Jawa Tengah, Indonesia.
Bagi KLaperwan dan KLaperwati, yang berminat untuk mengikuti pameran tersebut, diharap segera:
1. Mengumpulkan karya yang sesuai dengan tema, paling lambat diterima di sekretariat KLa’P (Buana Photo d/a Jl. Ki Ageng Gribig no 68 Bareng lor, Klaten Utara, Klaten) tanggal 09 Maret 2013,
2. Setiap peserta hanya diperkenankan mengirim maksimal 5 karya foto yang sesuai tema “Geliat Perekonomian Rakyat Klaten”,
3. Setiap karya foto yang diikutsertakan akan dikenakan biaya masing-masing @Rp10.000 sebagai pengganti biaya cetak foto serta pembelian perlengkapan-perlengkapan selama pameran,
4. Karya foto yang masuk akan dikurasi, foto yang lolos kurasi
5. Bagi yang belum lolos kurasi, karya akan dikembalikan beserta sejumlah uang yang telah dikumpulkan,
6. Selamat berekspresi berkarya dalam “Geliat Perekonomian Rakyat Klaten
Jangan lupa, selain pameran foto di KLATEN EXPO juga akan ada berbagai seminar dan workshop. LKP KEMBAR sebagai Kursus Komputer Terlengkap di KLATEN dan UKMKLATEN.COM turut menyemarakkan KLATEN EXPO dengan mengadakan:
1. Workshop Sukses Berwirausaha ONLINE bersama M.Sholeh, A.Md, Sabtu, 16 Maret 2013 pk 13.00-14.30
2. Workshop UKM KLATEN GO ONLINE bersama Galih Setya, Senin, 18 Maret 2013 pk 13.00-14.30
3. Workshop Web Design bersama Tina Yuliani, Rabu, 20 Maret 2013 pk 09.00-11.30
ingin ikut acara tersebut di atas? Hubungi 0272 3154 777 atau datang ke LKP KEMBAR untuk mendaftarkan dirimu:
JL. Solo-Yogya km.30 Jombor Ceper Klaten
Telp (0272) 3154 777
SMS 0856 2468 5577
Jam BUKA:
Senin-Jumat 08.00-20.00
Minggu 08.00-14.00