Ini Dia Pemenang Kisah Alumni LKP Kembar Periode ke-2!

Sahabat Pintar, beberapa waktu lalu, LKP Kembar mengadakan Kontes Kisah Alumni Periode ke-2 Berhadiah Tablet Android. Daan, inilah pemenangnya: Nia Listya (alumni LKP Kembar). Berikut penuturannya:

Waktu itu saya baru lulus kuliah dan masih jadi pengangguran, karena tidak kunjung mendapat pekerjaan.  Saya bingung , apa yg harus saya lakukan untuk mengisi kekosongan waktu saya. Pada suatu waktu ayah saya memberi saya sebuah brosur tempat kursus. Saya pikir ini suatu peluang yang bagus untuk mengisi kekosongan waktu saya. Kemudian saya mendaftar di LKP Kembar. Pada waktu itu saya mendaftar Kursus Bahasa Inggris dan Pemrograman Komputer. Selain kursus ada juga workshop yang sangat menarik untuk menambah pengetahuan. Tentunya materi workshop tidak jauh – jauh dari materi kursus yg ditawarkan di LKP Kembar. Seperti Corel Draw, Photoshop, Pemrograman Komputer, Ms. Office, dll. Kadang ada juga workshop tentang Bisnis atau Wirausaha. Istilahnya kursus singkat kalau kita mengikuti workshop.

Setelah saya lulus dari LKP Kembar, sangat terasa sekali manfaatnya. Saya mendapat panggilan kerja. Saya yakin itu karena resume yg saya cantumkan ada keterampilan kursus dan workshop yang pernah saya ikuti di LKP Kembar. Tidak hanya itu, setelah saya diterima di tempat kerja saya yang baru, saya bisa mengaplikasikan ilmu tersebut di tempat kerja saya. Itu dikarenakan trainer di LKP Kembar bagus dalam penyampaian, sehingga mudah dimengerti materinya dan masuk ke otak saya. Pokoknya tidak rugi kursus di LKP Kembar. Selain tempatnya nyaman, trainernya bagus dalam penyampaian. Ada workshop – workshop yang bisa kita ikuti tiap bulannya. Kita tidak akan pernah ketinggalan informasi, karena Alumni LKP Kembar selalu di sms jika ada workshop – workshop baru. Buruan dehh…yang belum kursus di LKP Kembar segera daftar. Enggak rugi dehh…justru banyak manfaat, kita jadi semakin pintar….,,,  ^_^d  Terimakasih….

Hadiah berupa 1 tablet Android akan diserahterimakan saat Workshop GRATIS Mewarnai Masha N The Bear di LKP Kembar. Selamat kepada pemenang. Pemenang diharapkan hadir saat acara dan tidak dapat diwakilkan.

Ingin tahu hadiahnya seperti apa? Ini diaa:

kisah alumni LKP Kembar berhadiah TABLET ANDROID - Kursus Komputer KlatenIngin dapat hadiah juga? Yuuk ikut kursus komputer dan bahasa inggris di LKP Kembar:

LKP KEMBAR
JL. Solo-Yogya km.30 Jombor Ceper Klaten
Telp (0272) 3154 777
www.rumahpintar-kembar.com
www.facebook.com/LKPKembar
www.twitter.com/lkp_kembar